370 total views, 1 views today
“Kita libatkan semua pelaku usaha di Kota Sorong, baik Mall, Alfamart atau sejenisnya, wajib turun untuk mendukung kebersihan karena semua harus ikut bertanggung jawab terhadap kebersihan Kota Ini”.
Demikianlah arahan Penjabat Wali Kota Sorong , Septinus Lobat, SH.MPA pada saat pimpin apel jumat bersih bersama Seluruh ASN di lingkungan SorongĀ dan di bantu oleh TNI, Polri, dan Masyarakat setempat di kelurahan sawagumu KM.10 ( Jumat, 22/9/2023 ).
Lanjutnya, Pagi ini kita akan bersihkan di Kelurahan klawuyuk sebab Kelurahan ini paling sering terdapat banjir pada saat hujan dan nanti kita akan turun sampai di semua Kelurahan yang terkena dampak banjir.
Dinas Kebersihan tidak bisa bekerja sendiri Kita semua harus ikut bersama-sama membantu dan saya menyampaikan terima kasih pada pagi hari ini TNI Polri Juga ikut hadir memberikan sumbangsih dalam rangka Jumat bersih hari ini dan kami pilih kelurahan klawuyuk sebagai lokasi kerja di karenakana kelurahan ini sering terdampak banjir ketika hujan.
Selama menjabat menjadi Wali Kota saya akan selalu lakukan jumat bersih di semua titik kelurahan yang ada di kota sorong, tutupnya.